Welcome To Yudas Blog For Update News
loading ...

Minggu, 21 Februari 2010

Wah.. Harga Minyak Bisa Dekati 100 Dollar AS

JAKARTA-Harga jual minyak mentah di pasar dunia akan terus meningkat bahkan diperkirakan mendekati 100 dollar AS per barrel. Penyebabnya antara lain berkurangnya pasokan minyak mentah dari negara- negara pengekspor minyak yang tergabung dalam OPEC. Subsidi bahan bakar minyak atau BBM di dalam negeri bisa membengkak.


"Tren harga minyak akan terus naik karena konsumsi minyak mentah tumbuh sekitar 3 persen," ujar Pengamat Perminyakan dan Tambang, Kurtubi di Jakarta, Minggu (21/2/2010 ).

Dengan kombinasi faktor pertumbuhan ekonomi global yang semakin pulih dan pasokan dari OPEC yang berkurang , harga minyak mentah diperkirakan bisa naik dari posisi saat ini yang ada di level 75-80 dollar AS per barrel menjadi 85 dollar AS per barrel. Harga tersebut diperkirakan bisa tertembus pada triwulan II 2010.

Adapun pada triwulan III 2010, harga minyak diperkirakan bisa menembus 90 dollar AS per barrel. Langkah pemerintah yang akan menaikkan asumsi harga jual minyak mentah Indonesia (ICP) dari 65 dollar AS per barrel menjadi 77 dollar AS per barrel dianggap sudah bagus.

Direksi PT Pertamina akan dengan mudah meningkatkan pendapatan, laba, dan dividen. Meski demikian, Pertamina masih belum bisa mengungguli pendapatan, laba, atau dividen perusahaan minyak milik pemerintah Malaysia, Petronas atau PTT dari Thailand.

"Demikian juga produksi minyak secara nasional mustahil ditingkatkan secara signifikan jika UU Migas (UU Nomor 22 Tahun 2001 tentang Minyak dan Gas) tidak direvisi. Ini perlu agar industri migas nasional bisa bangkit kembali, cetus Kurtubi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Your Ad Here